Setelah menyelesaikan skripsi atau tugas akhir, biasanya ada jeda waktu sebelum momen wisuda tiba. Waktu ini sering kali terasa panjang dan membosankan, namun sebenarnya bisa dimanfaatkan dengan berbagai kegiatan bermanfaat yang tidak hanya mengisi waktu, tetapi juga memberikan pengalaman dan keterampilan baru. Berikut ini lima rekomendasi kegiatan yang bisa kamu lakukan sambil menunggu hari wisuda: 1. Mengambil Kursus atau Pelatihan Online Mengembangkan keterampilan baru bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mengisi waktu luang. Ada banyak platform pembelajaran online seperti Coursera, Udemy, atau LinkedIn Learning yang menawarkan berbagai kursus, mulai dari keterampilan teknis seperti coding dan desain grafis, hingga soft skills seperti manajemen waktu atau komunikasi. Selain menambah ilmu, sertifikat dari kursus ini juga bisa memperkuat CV kamu saat melamar pekerjaan nanti. 2. Magang atau Volunteer Jika kamu ingin mendapatkan pengalaman kerja sebelum benar-benar terjun ke dunia profesional, magang atau menjadi volunteer adalah opsi yang bagus. Banyak perusahaan dan organisasi yang mencari tenaga magang atau sukarelawan, dan ini adalah kesempatan emas untuk belajar langsung di lapangan, membangun koneksi profesional, serta memperluas jaringan. 3. Membangun Personal Branding di Media Sosial Sambil menunggu wisuda, kamu bisa mulai membangun personal branding di media sosial, terutama di platform seperti LinkedIn. Buatlah profil yang menarik, bagikan pengalaman dan proyek-proyek yang pernah kamu kerjakan, serta aktif dalam diskusi seputar bidang yang kamu minati. Dengan begitu, kamu bisa menarik perhatian rekruter atau profesional lainnya yang bisa membuka peluang karir setelah wisuda. 4. Melakukan Perjalanan atau Staycation Setelah bertahun-tahun berkutat dengan tugas kuliah, tidak ada salahnya memberikan hadiah pada diri sendiri dengan melakukan perjalanan singkat atau staycation. Pergi ke tempat baru atau hanya sekedar menikmati suasana berbeda bisa membantu menyegarkan pikiran sebelum memulai babak baru dalam hidup. Ini juga waktu yang tepat untuk refleksi dan merencanakan langkah ke depan. 5. Mempersiapkan Diri untuk Dunia Kerja Waktu menunggu wisuda juga bisa dimanfaatkan untuk mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja. Kamu bisa memperbarui CV, mempersiapkan portfolio, dan latihan interview. Selain itu, jangan lupa untuk melakukan riset tentang industri atau perusahaan yang ingin kamu masuki. Dengan persiapan matang, kamu akan lebih percaya diri saat memasuki pasar kerja nanti. Manfaatkan waktu menunggu wisuda ini dengan bijak, karena kesempatan untuk belajar dan berkembang tidak berhenti setelah lulus. Apa pun yang kamu pilih untuk dilakukan, pastikan itu memberikan nilai tambah bagi dirimu dan masa depanmu.(H)
Read MoreUniversitas Serang Raya (Unsera) kembali menyelenggarakan Wisuda XVI Gelombang 3 yang bertempat di Rachmatoellah Convention Hall (RCH). Wisuda Gelombang 3 diselenggarakan pada Rabu 26 Juni 2024 dengan jumlah wisudawan sebanyak 336 Mahasiswa. Rektor mewisuda 336 wisudawan dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata 3.75 dan lama studi rata-rata 4 tahun. Dengan demikian, Universitas Serang Raya telah mewisuda sebanyak 12.921 orang sarjana dan ahli madya. Wisuda ini tidak hanya menjadi momen penting bagi para wisudawan, tetapi juga bagi seluruh civitas akademika Universitas Serang Raya yang terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas dan menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja. Untuk melihat dokumentasi lengkap acara Wisuda XVI Gelombang 3, silakan unduh melalui tautan berikut: Dokumentasi wisuda XVI Gelombang 3 Tahun 2024
Read MoreAda momen menarik dalam prosesi sidang terbuka Wisuda Universitas Serang Raya (unsera) XVI gelombang ke 3. Dukungan untuk Palestina menyeruak saat Rektor beserta jajaran Senat kompak mengibarkan bendera Palestina. Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Unsera atau yang lebih dikenal dengan Unsera Voice mempersembahkan sebuah lagu berjudul We Will Not Go Down. Lagu yang menggambarkan kondisi Palestina akibat serangan Israel menggema di Rachmatoellah Convention Hall (RCH) pada Rabu, (26/6/24). Keduanya, menambah perasaan haru ditengah kebahagiaan prosesi pengukuhan Wisudawan gelombang ke 3 ini. Aksi simbolis ini dilakukan sebagai bentuk dukungan Unsera kepada Palestina, menekankan bahwa kemanusiaan melampaui perbedaan ras, bangsa, dan agama. Melalui tindakan ini, Unsera mengajak seluruh hadirin untuk bersama-sama menghentikan penjajahan, pembunuhan, dan genosida, serta mendukung kebebasan untuk negara Palestina. “Kita adalah satu dalam kemanusiaan, tidak ada perbedaan ras, bangsa dan agama, hentikan penjajahan, hentikan pembunuhan, stop genosida, bebaskan negara Palestina, Unsera bersama Palestina,” Ujar Abdul Malik, selaku rektor Unsera. Dengan aksi ini, Universitas Serang Raya tidak hanya mengukuhkan para wisudawan, tetapi juga menunjukkan kepedulian dan keberpihakannya pada kemanusiaan dan keadilan global. Melalui tindakan ini, Unsera berharap dapat menginspirasi lebih banyak institusi dan individu untuk menunjukkan solidaritas serupa. (H)
Read MoreUniversitas Serang Raya (Unsera) menggelar Wisuda XVI Gelombang 3 untuk Sarjana dan Ahli Madya Tahun Akademik 2023/2024 yang berlangsung di Rachmatoellah Convention Hall (RCH) pada Rabu, 26 Juni 2024. Wisuda kali ini terasa istimewa dengan penampilan spesial dari akustik Unsera yang berkolaborasi dengan 8 mahasiswa program pertukaran mahasiswa Merdeka (PMM) 4 Unsera dalam membawakan tari Rampak Bedug khas Banten. Penampilan tersebut memukau para hadirin dan memberikan nuansa budaya yang kental dalam acara tersebut. Salah satu mahasiswa PMM yang berpartisipasi adalah Dimas Kalinggo, mahasiswa asal STIKES ISFI Banjarmasin. Dimas mengungkapkan kegembiraannya atas kesempatan untuk berkolaborasi dalam acara tersebut. “sangat amat menyenangkan dan seru, karena ini juga pertama kalinya menjadi bagian dari wisuda unsera, sekaligus mengisi acara pada wisuda tersebut dengan berkolaborasi bersama akustik unsera dalam penampilan Rampak Bedug.” ungkap Dimas. Penampilan Rampak Bedug yang merupakan seni tradisional khas Banten tersebut menambah semarak dan kemeriahan acara wisuda, sekaligus menjadi ajang untuk memperkenalkan budaya lokal kepada para wisudawan dan tamu undangan. Para mahasiswa PMM mengenal dan mempelajari langsung budaya khas banten ini, dengan proses latihan selama 3 minggu bersama Akustik Unsera sebelum akhirnya tampil di acara wisuda 16.3 Unsera Acara wisuda berjalan dengan lancar dan khidmat, dihadiri oleh para orang tua wisudawan, Civitas akademik, serta pejabat kampus. Rektor Unsera dalam pidatonya menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan dan berharap mereka dapat menerapkan ilmu yang telah didapat di bangku kuliah untuk berkontribusi positif bagi masyarakat. Dengan Wisuda XVI Gelombang 3 ini, Universitas Serang Raya kembali melepas lulusan-lulusan berkualitas yang siap mengabdikan diri di berbagai bidang dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa. (H)
Read MoreSerang, 26 Maret 2024 – Universitas Serang Raya (Unsera) sukses menyelenggarakan Wisuda XVI Gelombang 3 Sarjana dan Ahli Madya Tahun Akademik 2023/2024. Acara wisuda ini berlangsung di Rachmatoellah Convention Hall (RCH) dan dihadiri oleh berbagai petinggi universitas di Banten, perwakilan Kopassus Grup 1, serta stakeholder lainnya. Rektor Unsera mewisuda sebanyak 336 wisudawan yang berhasil meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata 3.75 dengan lama studi rata-rata 4 tahun. Berdasarkan IPK, ditetapkan 6 wisudawan terbaik yang terdiri dari lima lulusan program Sarjana dan satu lulusan program Diploma. Berdasarkan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK), ditetapkan 6 wisudawan terbaik: Program Sarjana Program Diploma Salah satu wisudawan terbaik, Firdi Salwah Nariyah, mengungkapkan kebanggaannya, “Perasaannya bangga memang dari awal ingin jadi yang terbaik, pengen banggain orang tua.” Firdi juga berbagi tips belajarnya yang sederhana namun efektif, “Tips belajar simple aja, kan kita punya modul. Sebelum kita masuk kelas kita pelajari dulu bahan-bahan pelajarannya, setelah kelas kita review dan persiapan diri sebelum masuk kelas.” Selain itu, Firdi juga berencana untuk melanjutkan studinya ke jenjang yang lebih tinggi. Acara wisuda ini merupakan momentum berharga bagi para wisudawan dan keluarga, serta menjadi bukti komitmen Unsera dalam mencetak lulusan berkualitas yang siap berkontribusi bagi masyarakat dan bangsa. (H&Z)
Read MoreSerang–Universitas Serang Raya (Unsera) menggelar Wisuda XVI Gelombang 3 Sarjana dan Ahli Madya Tahun Akademik 2023/2024 bertempat di Rachmatoellah Convention Hall (RCH), Rabu (26/3/24). Berbagai petinggi universitas di Banten, perwakilan Kopassus Grup 1, serta stakeholder hadir dalam acara Wisuda 16.3. Rektor mewisuda 336 wisudawan dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata 3.75 dan lama studi rata-rata 4 tahun. Dalam sambutannya, Rektor Unsera, Dr. H. Abdul Malik, M.Si, menuturkan bahwa dalam perjalanan dan kiprahnya selama 16 tahun dan sampai dengan wisuda hari ini, UNSERA telah melahirkan sebanyak 12.921 orang sarjana dan ahli madya. Dr. Malik berpesan agar prosesi wisuda ini tidak dianggap remeh dan sebatas seremoni. “Sebaliknya, prosesi wisuda ini merupakan bentuk refleksi diri bahwa Ananda saat ini telah menjadi sosok yang dewasa, sosok yang berilmu pengetahuan,” tuturnya. Dr. Malik juga menyampaikan tantangan dari generasi Z, termasuk beratnya berkompetisi dalam memperoleh pekerjaan. “Ingat, kesuksesan itu terletak pada keberanian untuk menghadapi ketakutan, menantang batasan diri, dan keluar dari zona nyaman. Maka, jangan takut mengambil risiko, karena di sanalah letak kesempatan yang luar biasa itu hadir,” katanya. Mengakhiri sambutannya, Dr. Malik mengucapkan selamat pada seluruh wisudawan XVI Gelombang 3. “Semoga seluruh wisudawan dapat mendharma baktikan ilmu dan pengetahuannya untuk memberikan kebanggaan kepada orang tua, keluarga, meningkatkan kualitas diri dan taraf hidupnya,” tandasnya. (Z)
Read MoreRektor Universitas Serang Raya (Unsera) Dr. H. Abdul Malik, M.Si., yakinkan para wisudawan untuk memenangkan persaingan di dunia kerja. Sebagai seorang lulusan baru, wisudawan Unsera harus berani untuk menghadapi ketakutan, menantang batasan diri, dan keluar dari zona nyaman. Hal ini beliau sampaikan dalam Wisuda 16 Gelombang 3 Tahun 2024 Unsera, Rabu (26/6/2024) di Rachmatoellah Convention Hall (RCH), Unsera. Di hadapan 336 Wisudawan Unsera, Abdul Malik mengucapkan selamat dan sukses atas keberhasilan mereka dalam mencapai gerbang akhir studi pada masing-masing jenjang pendidikan. Periode wisuda kali ini terbilang spesial karena para wisudawan berhasil menyelesaikan studinya dengan tepat waktu. Ini menjadi bukti semangat dan antusiasme tinggi yang dimiliki para lulusan Unsera. Abdul Malik sangat yakin, dengan ilmu dan kompetensi yang telah para wisudawan dapatkan selama belajar di Unsera cukup menjadi kekuatan besar dalam menghadapi kerasnya hidup. “saya berpesan agar prosesi wisuda ini tidak dianggap remeh dan sebatas seremoni. Sebaliknya, prosesi wisuda ini merupakan bentuk refleksi diri bahwa Ananda saat ini telah menjadi sosok yang dewasa, sosok yang berilmu pengetahuan, yang dengan ilmu pengetahuannya itu maka Ananda harus tampil menjadi manusia yang bermanfaat untuk orang lain, melalui kiprah dan karya nyatanya di masyarakat.” Tutur Abdul Malik. Selain itu, Abdul Malik menambahkan beberapa poin penting mengenai keunggulan generasi Z yang harus dieksplorasi lebih lanjut oleh para wisudawan. Salah satunya adalah melek teknologi. Generasi Z dikenal dengan kemampuannya dalam menggunakan teknologi, karena mereka tumbuh dalam era digital sehingga memiliki pemahaman yang mendalam dan cepat dalam mengadopsi teknologi baru. Selain itu, mereka juga kreatif dan inovatif, mampu menghasilkan ide-ide baru dan solusi kreatif untuk berbagai masalah. Generasi ini juga peduli terhadap permasalahan sosial dan lingkungan. Mereka aktif dalam gerakan sosial dan sering terlibat dalam kegiatan yang bertujuan untuk membuat perubahan positif di masyarakat. Toleransi tinggi terhadap perbedaan adalah karakteristik lain yang menonjol, di mana mereka cenderung lebih menerima dan menghargai keberagaman. Fleksibilitas dalam menghadapi perubahan serta pendekatan non-hierarkis dalam bekerja juga menjadi keunggulan mereka, yang membuat mereka mampu beradaptasi dengan cepat dalam berbagai situasi. Terakhir, kesadaran finansial juga menjadi salah satu kelebihan Generasi Z. Dimana mereka lebih sadar akan pentingnya perencanaan keuangan dan investasi sejak usia dini, yang merupakan modal penting untuk masa depan mereka. “keunggulan ini bisa dieksplor lebih jauh lagi, lalu dipadu padankan dengan ilmu dan kompetensi yang kalian peroleh selama kuliah, maka ini akan menjadi kekuatan besar dalam menghadapi kerasnya hidup, termasuk dalam berkompetisi memperoleh pekerjaan.” pungkas Abdul Malik. (H)
Read MoreYayasan Pendidikan Informatika (YPI) Serang memberikan dana apresiasi sebesar 30 juta masing-masing kepada 2 Dosen UNSERA yang baru saja dinyatakan lulus mempertahankan disertasinya, yaitu Dr. Imam Fauzi, SPd., MPd, dan Dr. Fikri Habibi, Rabu (20/12/2023) di Rachmatoellah Convention Hall (RCH) bertepatan saat berlangsungnya Wisuda 16 gelombang 2 UNSERA. H. Mulya R Rachmatoellah, Lc., M. Hum selaku Ketua YPI Serang secara simbolis memberikan langsung dana apresiasi. Sebagai informasi, sampai dengan penghujung tahun ini Unsera telah memiliki sebanyak 30 orang Doktor dari berbagai program studi. “Selanjutnya, Insya Allah di tahun 2024 akan lahir kembali sebanyak 10 Doktor baru di Universitas Serang Raya,” ujar Dr. Abdul Malik selaku Rektor Unsera. Saat ini 2 Dosen UNSERA juga tengah menempuh proses untuk mendapatkan gelar Guru Besar, pertama oleh Dr. H. Hamdan yang sekaligus sebagai Ketua Senat, dan kedua oleh Dr. Sumiyati yang sekaligus sebagai Dekan FTI. “Doakan pula bahwa di tahun 2024 Unsera juga dapat melahirkan dua Guru Besar”. Lanjutnya. Dengan bertambahnya Doktor di Universitas Serang Raya diharapkan dapat memperkuat SDM civitas akademika serta dapat meningkatkan kualitas lulusan sehingga UNSERA dapat selangkah lebih maju untuk mencapai cita-cita menjadi kampus yang Unggul.
Read MorePada Wisuda 16 Gelombang 2 Universitas Serang Raya, Rabu (20/12/23), Yayasan Pendidikan Informatika (YPI) Serang memberikan apresiasi kepada 5 lulusan terbaik berupa beasiswa pendidikan untuk melanjutkan studi S2 Magister Manajemen Universitas Serang Raya. Adapun nama-nama lulusan terbaik Wisuda 16.2 adalah sebagai berikut: H. Mulya Rahayu Rachmatoellah, Lc., M. Hum selaku Ketua Yayasan Pendidikan Informatika (YPI) Serang langsung secara simbolis memberikan dana beasiswa pendidikan studi S2 Magister Manajemen UNSERA untuk 4 semester sebesar 12 juta rupiah.
Read MorePada kegiatan Wisuda 16 gelombang 2, Rabu (20/12/23), Rektor Unsera Dr. H. Abdul Malik, M. Si., menyampaikan bahwa wisuda kali ini cukup istimewa karena besok lusa yang jatuh pada 22 Desember merupakan Hari Ibu. Dalam sambutannya, Abdul Malik melempar pertanyaan kepada para wisudawan. “Kado apa yang akan saudara berikan kepada ibu kalian, wanita yang telah mengandungmu selama 9 bulan, wanita yang telah melahirkanmu dengan segala pengorbanannya? Apakah cukup dengan kado kelulusanmu pada hari ini? Jika dirasa belum cukup, tolong disiapkan kado-kado lainnya yang membuat ibumu bangga dan bahagia terhadap kalian”. Ujarnya. Pada kesempatan yang sama, Abdul Malik memberikan kado sebuah puisi istimewa yang sudah disiapkan untuk ibunda tercinta. “izinkan saya memberikan kado untuk ibu saya yang saat ini telah berusia 76 tahun yang kondisi kesehatannya tengah menurun tapi tak pernah lepas berdoa untuk anak-anaknya,” tuturnya. Abdul Malik juga mengajak para hadirin untuk membuka ponsel masing-masing dan melihat foto ibu dengan dengan sepenuh hati dan penuh makna. Ibu Malaikatku Karya: Musdalifah Ibu… Di sini kutulis cerita tentangmu Nafas yang tak pernah terjerat dusta Tekad yang tak koyak oleh masa Seberapa pun sakitnya, kau tetap penuh cinta Ibu… Tanpa lelah kau layani kami Dengan segenap rasa bangga di hati Tak terbesit sejenak pikirkan lelahmu Kau terus berjalan di antara duri-duri Ibu… Tak pernah kuharap kau cepat tua dan renta Tak pernah kuingin kau lelah dalam usia Selalu kuharapkan kau terus bersamaku Dengan cinta berikan petuahmu Ibu.. Kaulah malaikatku Penyembuh luka dalam kepedihan Penghapus dahaga akan kasih sayang Sampai kapan pun itu Aku akan tetap mencintaimu Ibu, Malaikatku “Kado ini sekaligus teruntuk semua ibu yang lain, ibu kita semua yang telah mengandung, melahirkan, merawat, dan membesarkan kita semua. Ibu yang menjadi sekolah pertama kita, ibu yang kasihnya sepanjang masa”. Ujarnya mengakhiri.
Read More