Serang–Universitas Serang Raya (Unsera) menggelar Wisuda XVI Gelombang 3 Sarjana dan Ahli Madya Tahun Akademik 2023/2024 bertempat di Rachmatoellah Convention Hall (RCH), Rabu (26/3/24).
Berbagai petinggi universitas di Banten, perwakilan Kopassus Grup 1, serta stakeholder hadir dalam acara Wisuda 16.3.
Rektor mewisuda 336 wisudawan dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata 3.75 dan lama studi rata-rata 4 tahun.
Dalam sambutannya, Rektor Unsera, Dr. H. Abdul Malik, M.Si, menuturkan bahwa dalam perjalanan dan kiprahnya selama 16 tahun dan sampai dengan wisuda hari ini, UNSERA telah melahirkan sebanyak 12.921 orang sarjana dan ahli madya.
Dr. Malik berpesan agar prosesi wisuda ini tidak dianggap remeh dan sebatas seremoni. “Sebaliknya, prosesi wisuda ini merupakan bentuk refleksi diri bahwa Ananda saat ini telah menjadi sosok yang dewasa, sosok yang berilmu pengetahuan,” tuturnya.
Dr. Malik juga menyampaikan tantangan dari generasi Z, termasuk beratnya berkompetisi dalam memperoleh pekerjaan.
“Ingat, kesuksesan itu terletak pada keberanian untuk menghadapi ketakutan, menantang batasan diri, dan keluar dari zona nyaman. Maka, jangan takut mengambil risiko, karena di sanalah letak kesempatan yang luar biasa itu hadir,” katanya.
Mengakhiri sambutannya, Dr. Malik mengucapkan selamat pada seluruh wisudawan XVI Gelombang 3.
“Semoga seluruh wisudawan dapat mendharma baktikan ilmu dan pengetahuannya untuk memberikan kebanggaan kepada orang tua, keluarga, meningkatkan kualitas diri dan taraf hidupnya,” tandasnya. (Z)