Serang, 21 Mei 2024 — Secara perdana, Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Serang Raya (Unsera) menggelar sidang proposal tesis bertempat di Ruang Pascasarjana lt.1 Unsera. Sidang diikuti oleh empat mahasiswa dan berlangsung dari pukul 08.00 hingga 12.00 WIB.
Empat mahasiswa yang mengikuti sidang proposal tesis adalah:
1. Devi Putri Ananda dari konsentrasi Keuangan dengan judul tesis “Pengaruh New Financing Quantity, Operational Expenses, dan Return on Equity terhadap Net Profit Margin dengan Debt to Equity sebagai Variabel Moderating pada Perusahaan Pembiayaan PT. XYZ”.
2. Fathiyatuddini dari konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) dengan judul tesis “Pengaruh Motivasi, Beban Kerja, Disiplin terhadap Kinerja Guru dengan Keterlibatan Pelatihan sebagai Variabel Moderasi (Studi Kasus Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Cibeber, Cilegon)”.
3. Vicky Hadisputra dari konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) dengan judul tesis “Analisis Pengaruh Dukungan Atasan, Dukungan Rekan Kerja dan Motivasi Transfer terhadap Transfer Pelatihan di PT PLN Indonesia Power”.
4. Ujang Suhardi dari konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) dengan judul tesis “Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Kompetensi, dan Motivasi terhadap Kinerja Aparatur Sipil Negara di Wilayah Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Banten”.
Sidang tesis ini diawasi oleh dua kelompok penguji:
Penguji 1:
- Dr. Denny Putri Hapsari, M.Ak
- Dr. Andari, SE., MM
- Dr. Dhany Isnaeni Dharmawan, SE., MM
- Dr. Shanti Riana Dewi, S.T., M.M
Penguji 2:
- Dr. Shanti Riana Dewi, S.T., M.M
- Dr. Dhany Isnaeni Dharmawan, SE., MM
- Dr. Hamdan, M.M
- Dr. Denny Kurnia, SE., MM
Dengan terlaksananya sidang magister perdana ini diharapkan UNSERA dapat mendorong mahasiswa untuk menghasilkan penelitian yang berdaya guna serta berkontribusi positif bagi dunia akademis dan profesional. (Z)