Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Serang Raya (UNSERA) melakasanakan Kegiatan Pelepasan Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) R1 2023 yang dilaksanakan di Auditorium Gedung A Unsera pada Senin, (7/8)
Unsera melepas 44 kelompok yang terdiri dari 707 mahasiswa dari berbagai fakultas. Pelepasan mahasiswa KKM tersebut dilakukan secara simbolis oleh Rektor Unsera, Dr. H. Hamdan, M.M.
Kegiatan KKM yang berlangsung dari 7 Agustus–18 September ini dilaksanakan di 3 kabupaten, yaitu Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, dan Kabupaten Lebak dengan Tema KKM Tematik Unsera Membangun.
Untuk wilayah Kabupaten Serang berjumlah 10 kecamatan, yaitu:
- Kec. Pontang
- Kec. Petir
- Kec. Cikeusal
- Kec. Pabuaran
- Kec. Ciomas
- Kec. Padarincang
- Kec. Gunungsari
- Kec. Mancak
- Kec. Waringinkurung
- Kec. Baros
Kabupaten Pandeglang 7 kecamatan:
- Kec. Cadasari
- kec. Pandeglang
- Kec. Karang Tanjung
- Kec. Cipeucang
- Kec. Majasari
- Kec. Cimanuk
- Kec. Carita
Kabupaten Lebak 1 kecamatan, yaitu Desa Sawarna kec. Lebak.
KKM Unsera diharapkan dapat mendorong keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan pembangunan di Provinsi Banten serta meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan pengembangan masyarakat sesuai arah pembangunan manusia (human development), mencapai target dan sasaran Indeks Pembangunan Masyarakat (IPM), Kompetensi, potensi, sumberdaya, dan kemampuan lingkungan dalam wadah kerja sama masyarakat, pemerintah, swasta, dan lembaga lainnya.