Optimalkan Keterampilan Analisis Data dengan Workshop “Analisis Data menggunakan SmartPLS”


UNSERA

Serang, 25 Nov 2023 – Pada 25 November 2023, mahasiswa magister dari berbagai program studi berkumpul dalam workshop yang bertema “Analisis Data menggunakan SmartPLS.” Acara ini diselenggarakan untuk memberikan pemahaman mendalam tentang teknik analisis data yang efektif dalam konteks penelitian tesis.

Dr. Deviyantoro, MM dalam sambutanya menyampaikan bahwa Workshop ini dirancang khusus untuk membantu mahasiswa dalam memahami dan mengaplikasikan metode analisis data menggunakan SmartPLS, sebuah perangkat lunak yang sangat relevan dalam penelitian ilmiah terutama untuk tesis di berbagai bidang studi. Acara ini merupakan inisiatif dari Nafiudin selaku ketua program Studi Manajemen dan didukung oleh Dibyantoro yang merupakan Pemateri dari workshop tersebut.

Dalam sesi workshop yang berlangsung selama satu hari penuh, peserta diajak untuk memahami konsep dasar SmartPLS, teknik analisis jalur (path analysis), dan penggunaan model persamaan struktural (structural equation modeling/SEM) untuk menganalisis data tesis mereka.

Dibyantoro selaku instruktur memberikan panduan langkah-demi-langkah kepada peserta, mulai dari impor data hingga interpretasi hasil analisis. Peserta juga akan diberikan kesempatan untuk berlatih langsung menggunakan perangkat lunak SmartPLS dengan studi kasus yang relevan.

Workshop ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam peningkatan kualitas penelitian mahasiswa dan membekali mereka dengan keterampilan analisis data yang dapat diterapkan dalam penelitian tesis mereka.