
Unit Kegiatan Mahasiswa
Selain kegiatan akademik, Universitas Serang Raya juga mendorong & memfasilitasi mahasiswa untuk aktif dalam kegiatan non-akademik melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM). Unit Kegiatan Mahasiswa adalah organisasi dibawah naungan Biro Kemahasiswaan yang anggotanya merupakan mahasiswa dengan kesamaan minat dan kegemaran. Unit Kegiatan Mahasiswa ini merupakan wadah untuk mahasiswa melakukan kegiatan non-akademik untuk mengembangkan bakat dan potensi sesuai yang dimiliki mahasiswa. Selain itu, Unit Kegiatan Mahasiswa ini juga dapat membantu mahasiswa dalam bersosialisasi dan menambah pengalaman.
Ada Unit Kegiatan Apa Saja di UNSERA ?
Organisasi Kelembagaan Mahasiswa
BEM Universitas Serang Raya
BEM FISIPKUM
BEM FTI
BEM FEB
BEM FT
Unit Kegiatan Mahasiswa
info-pmb.unsera.ac.id – Ujian Akhir Semester (UAS) merupakan salah satu tahap penting dalam proses pembelajaran mahasiswa. Universitas Serang Raya menyelenggarakan UAS pada tanggal 26 hingga 30 Januari 2026. Oleh karena itu, diperlukan persiapan yang matang, strategi belajar yang tepat, serta konsistensi dalam berusaha agar mahasiswa dapat memperoleh hasil yang optimal. Berikut beberapa kiat yang dapat diterapkan dalam menghadapi UAS tahun 2026: Saatnya melangkah lebih jauh untuk masa depan yang lebih baik. Daftarkan diri Anda melalui Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Serang Raya (UNSERA) dan pastikan selalu mengikuti informasi resmi terkait jadwal serta persyaratan pendaftaran. 👉 Klik link di bawah ini, daftar sekarang! Register…
Serang, unsera.ac.id — Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Serang Raya (UNSERA) melaksanakan kegiatan Campus and Company Visit (CCV) 2026 ke Yogyakarta pada 11–14 Januari 2026. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya strategis fakultas dalam memperkuat kompetensi mahasiswa serta meningkatkan kesiapan mereka dalam menghadapi perkembangan dunia industri teknologi yang semakin dinamis. Ketua Pelaksana CCV 2026, Bapak Riyan Naufal Hay’s, menjelaskan bahwa pelaksanaan CCV tahun ini dirancang selaras dengan identitas program studi di Fakultas Teknologi Informasi serta perkembangan teknologi terkini. “Tema CCV 2026 dibagi berdasarkan tiga lokasi kunjungan, yaitu Inovasi Deep Learning dan Computer Vision untuk Meningkatkan Efisiensi Otomatisasi di Era Society 5.0, Inovasi…
Serang, unsera.ac.id — Universitas Serang Raya (UNSERA) terus menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pembelajaran yang aplikatif dan kontekstual bagi mahasiswa. Komitmen tersebut salah satunya diwujudkan melalui kegiatan studi lapangan yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Sosial, Ilmu Politik, dan Ilmu Hukum (FISIPKUM) di kawasan Ciboleger, Baduy, Kabupaten Lebak, pada Selasa, 20 Januari 2026. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa dari tiga program studi di lingkungan FISIPKUM, yaitu Program Studi Ilmu Hukum (S1) melalui mata kuliah Hukum Adat, Program Studi Ilmu Komunikasi (S1) melalui mata kuliah Komunikasi Antarbudaya, serta Program Studi Administrasi Negara (S1) melalui mata kuliah Pemerintahan Desa. Kolaborasi lintas program studi tersebut menjadi wujud nyata…
Serang – Mata kuliah Public Relations Program Studi Ilmu Komunikasi (ILKOM) Universitas Serang Raya (UNSERA) menghadirkan kegiatan pembelajaran aplikatif berupa Table Manner Workshop for Public Relation Class pada Jumat, (23/1) bertempat di Hotel Horison Ultima Ratu, Kota Serang. Kegiatan ini menjadi bagian dari program pengantar mata kuliah Public Relations yang dirancang untuk membekali mahasiswa dengan pemahaman dasar etika profesional di luar ruang kelas. Mengusung tema “Beyond the Table: Building Professional Image Through Dining Etiquette”, workshop ini menekankan pentingnya etika dan etiket jamuan makan sebagai bentuk komunikasi nonverbal yang melekat pada profesi Public Relations. Mahasiswa dibekali pemahaman praktis mengenai tata cara…